Kamis, 30 Juni 2016

TENTANG TAKOYAKI

Sepanjang saya kerja hari ini teman yang paling mantap yang menemani saya adalah si takoyaki.
Apa kalian tahu takoyaki itu apa? Takoyaki itu adalah panganan yang berasal dari negeri sakura, Jepang. Kota Kansai adalah kota asal makanan ini hadir di rambah masyarakat Jepang, yang hingga sekarang pun kita orang Indonesia juga mengenal jajanan jepang yang satu ini.

Takoyaki terbuat dari adonan tepung terigu dengan campuran-campuran perasa lainnya, dengan isian di tengahnya yakni potongan gurita, walau dewasa ini isi dari makanan tersebut bukan hanya gurita saja tetapi ada yang berisi daging ham, sapi, sosis, bahkan keju, yah.. sepertinya si takoyaki yang hadir di Indonesia sudah di modifikasi deh. Dan sepertinya bukan hanya takoyaki yang dimodifikasi bila sudah masuk negeri kita yang antah berantah ini, tetapi semua makanan dari luar akan di ubah sesuai dengan lidah kita orang Indonesia.

Pada dasarnya masakan telah dibuat sebagaimana aslinya untuk menjaga kenikmatannya, sayangnya banyak orang di Indonesia suka aneh-aneh deh menurut saya, jadi menghilangkan ke khas-an suatu masakan dari daerah-daerah yang memang terkenal. (Maaf bila menyinggung, tapi ini fakta.)
Bagaimanapun takoyaki ada beberapa jenis, dan yang sering kita jumpai adalah takoyaki dengan siraman saus cokelat di atasnya dan ditabur dengan slice ikan kering (katsuobushi).

Kenyataannya takoyaki terbagi menjadi takoyaki polos yang tidak ada saus di atasnya justru tako jenis ini dimakan dengan ponzu atau garam kasar, kemudian ada takoyaki yang sering kita jumpai dengan olesan saus di atasnya.
Ada juga takoyaki kecap asin yang sering dijumpai bila kita ke daerah Nagoya, ada pula Akashiyaki atau lebih dikenal dengan nama tamagoyaki, dimana adonan tepung biasa dicampur dengan telur ayam dan dashi, dihidangkan dengan sup dashi.
Ngomong-ngomong makan takoyaki begini sambil main game oke juga loh.. Kadang saya masak takoyaki sendiri di rumah dan sambil main game poke pet di kamar, menikmati waktu bersantai yang ada, yah walaupun tidak selalu dapat merilekskan diri seperti itu tapi satu dua kali apa salahnya.
Yah sekian dulu catatan tentang takoyaki yang bisa saya berikan yaa, semoga bermanfaat.

GAME SMARTPHONE ANDALAN

Hai sobat, kali ini saya bahas sedikit tentang game yang ada di smartphone kamu yah, khususnya kaum wanita, walau sebagian juga ada pemain pria di dalamnya.
Salah satu yang hit game poke pet, walau saat ini game tersebut kalah saing dengan game yang lebih menguntungkan seperti pokerclub88 dan sejenisnya.
Seperti namanya poke pet itu game pokemon, tentunya kalian masih ingat donk dengan film pokemon yang dulu pas tahun 2000an ini film laris manis di kalayak anak SD bahkan sampai anak kuliah ada kok yang mengoleksi action figurenya.

Tahu tidak apa yang membuat game ini cute banget? hahaha.. soalnya di game ini kita bisa nangkep-nangkep pokemon lho, memang belum tentu kita selalu berhasil menangkapnya, butuh keahlian dan timing yang pas untuk menangkap pokemon-pokemon kelas berat di game ini.

Ada juga perlombaan dan pertarungan sesama pemain online, jadi kita bisa nge-adu group pokemon kita dengan pokemon temen-temen kita yang juga main dalam poke pet ini. Tentunya ada level-level di game ini, kalo kamu masi level cupu yaa jangan coba-coba nantangin level dewa disana. Dipastikan kalau kamu bakal GAGAL deh.
Jadi jangan sekali-kali kamu coba-coba nantangin level yang jauh berbeda di atas kamu yaa, atau jangan juga kamu tantangin kalau kira-kira pokemon lawan punya elemen yang lebih kuat daripada elemen kamu sendiri deh kalau enggak mau buang-buang energi pertandingannya.
Lanjut berikutnya Ada lagi game yang sudah rilis dari beberapa tahun yang lalu dan sampai sekarang game tersebut masih belum mati di dunia per-game-an smartphone.

Nama gamenya pasti kalian semua udah sampai bosan bacanya kok, HAY DAY. Hahaha..
NAh game ini sampai hari ini udah banyak banget di update mulai dari kota, grup main, dan lain-lain lha. Para kaum hawa biasanya cinta berat ama game jenis sepeti ini, dimana gamenya berkebun, jualan hasil panen, melihara hewan ternak sampai menata kota dan kebun, memang asik sih saya akui walau saya kaum hawa.

Game ini sebelas duabelas deh kalau di sandingin sama Harvest Moon yang dulu ada di Play Station pas jaman keemasannya dulu, yang kemudian bersanding sama the sims yang ada susun-susunan rumah juga yah kalau tidak salah.
Yah tipikal game cewe deh intinya. Ngumpulin uang, bangun bangun kota, naikin level dan banyak lagi deh, dari segi grafik game ini cukup detail dan lucu juga sih. Walau menurut saya kekurangannya itu enggak kelihatan karakter petaninya di dalamnya, jadi yang kelihatan cuma lambang jari kita untuk motong tanaman, nambang, untuk kasih makan ternak bahkan mengambil hasil ternaknya.
Disini kita juga bisa berkunjung ke perkebunan orang untuk belanja di side shop milik mereka, atau memberikan pertolongan untuk tanaman atau pohon teman kita yang layu agar bisa segar lagi lho.
Banyak yang harus dilakukan dalam game ini, untuk ukuran game yang dimainkan sesaat sih ini bukan pilihan yang bijak menurut saya, saoalnya game ini nuntut waktu main dan kalau ingin cepat naik level yaa sebisa mungkin selalu online dan cek jualan di koran, kali aja ada yang jualan dengan harga miring dan bisa kita beli untuk kita jual lagi. Yah ibu-ibu banget lah pokoknya.

Selasa, 28 Juni 2016

ULASAN SENSOR TV INDONESIA

Ada apa yah dengan siaran TV Indonesia terakhir ini? Kenapa semua tayangan full dengan sensor, apakah sedang ada pembodohan masal di Indonesia? (*mohon maaf untuk kata-kata keras saya ini.)
Dalam hal ini sungguh konyol dengan apa yang di lakukan oleh lembaga sensor Indonesia, dan sepertinya bukan hanya saya yang tidak setuju dengan sensor yang dilakukan oleh lembaga sensor ini.

Beberapa tayangan yang saya tonton, terlebih di TransTV atau Global TV, bukankah box office itu memang film action yang di tayangkan, jadi apalah artinya bila semua adegan action yang mereka lakukan di-cut ?  Apa yang mau di tonton saat memank itulah adegan yang ditunggu-tunggu?
Bila alasannya adalah karena anak jaman sekarang banyak yang melakukan kekerasan dsb, maka mohon untuk masing-masing orang tua yang lebih kompeten dalam mendidik anak, terutama juga dari pihak sekolah, terapkan pelajaran moral untuk lebih didalami, saya mohon dengan sangat.

Entah apa memang dewasa ini semua anak-anak dapat mengakses hal-hal yang berbau dewasa dari website atau bagaimana, tetapi menurut saya itu salah satu kelalaian orang tua masing-masing.
Bukankan jaman dahulu 1980-2010 lebih nyaman? Tidak ada berita anak yang melakukan kekerasan, kenapa? karna tayangan TV belum terlalu diperhatikan, dan memang ada jam-jam khusus dimana tayangan anak di siarkan, selebihnya di malam hari tayangan yang sedikit berat.

Bukan lantas lembaga sensor pun mensensor tayangan yang semestinya tidak perlu, seperti pisau, rokok, belahan baju yang 'sedikit' terbuka? Coba kita logika, semakin banyak sensor atau gambar blur pada tayangan tersebut dan di tonton oleh anak di bawah umur, bukankah akan semakin memunculkan rasa penasaran mereka ada apa dengan tangan atau benda yang di blur?
Saya rasa akan lebih bijak bila orang rumah yang melarang anaknya untuk ikut menonton siaran yang dianggap tidak pantas dari pada mensensor gambar siaran atau membuat warna hitam-putih saat ada darah, betul-betul tidak masuk diakal apa yang dilakukan lembaga sensor Indonesia.

Ini cukup menggecewakan.

HENTIKAN PENYIKSAAN HEWAN

Hampir setiap hari saya membuka facebook atau Instagram dkk saya, dan selalu saya juga menemukan segelintir orang yang membantu Share untuk hal-hal yang menurut saya kurang berperikehewanan. ahhaha...

Mohon maaf sebelumnya, saya hanya ingin menshare bagaimana perasaan beberapa orang yang melihat share video maupun foto tentang penyiksaan binatang tersebut.
Pernah satu kali saya melihat salah satu koleksi foto-foto salah seorang GILA menurut saya, disana dia menshare foto seekor anak anjing berjenis Husky yang mana awalnya anjing tersebut terlihat ceria, di poto kedua saya melihat kuping anjing tersebut sudah di potong dan si anak anjing sudah cukup bersimbah darah.

Dalam foto seterusnya saya melihat penyiksaan yang lebih lagi, dimana hampir satu ruangan tersebut hanya penuh dengan darah dan si anak anjing tersebut sudah tidak bergerak lagi. Mohon maaf sebelumnya tetapi mungkin orang yang menshare ini ingin dirinya juga diperlakukan seperti yang dia lakukan pada si anak anjing tersebut. Banyak kecaman yang hadir dalam comment-comment untuk foto itu tetapi si pelaku sepertinya justru gembira dan menanggapi comment seasal dan semaunya saja, dengan berkata, "ini anjing gw yg beli kenapa lu semua yg sewot, terserah gw mau gw bunuh, potong-potong atau apain"

Bukan karna itu hewan dibeli lalu kita berhak membunuh atau bahkan menyiksa, mereka punya nyawa, dan yang memberi nyawa kan Allah sendiri, kita hanya manusia, tidak berhak mencabut nyawa hewan dengan cara penyiksaan, kenapa tidak sekalian hilangkan nyawanya jangan mutilasi atau siksa saat mahluk itu bernyawa?
Ini hanya salah satu cerita yang membuat hati saya tergerak, diluar sana masih ada berpuluh-puluh bahkan beratus-ratus kekerasan pada hewan, tidak menutup kemungkinan bila pelaku bertemu dengan orang yang marah saat melihat video atau foto tersebut murka lalu main hakim, mungkin anda akan diperlakukan sama dengan hewan yang anda siksa tersebut.

Apakah memang manusia sekarang sudah tidak ada akal budi? tidak memiliki kepercayaan kepada yang di atas? Mohon hentikan animal abuse.
Terimakasih.